Sidokepung, Rutin seni hadrah Ishari di lingkup desa Sidokepung ini dilaksanakan setiap 1 kali dalam seminggu secara bergantian dari Rumah , musholah bahkan masjid tergantung wilayah atau anggota yang berketempatan.(01/01)
Dengan kondisi musim hujan saat ini, tidak mengurangi niat hati untuk tetap bisa hadir di kegiatan tersebut yang sekarang bertempat di Rumah Bapak Supa’at
Seluruh desa bisa mengembangkan kesenian hadrah ishari nu di setiap wilayah terkhusus di desa Sidokepung, dengan melatih adik – adik usia muda untuk menjadi Hadi ( pembawa / pemimpin ) hingga pemukul terbang, semua itu menjadi salah satu program regenerasi kita untuk mengembangkan seni Hadrah ISHARI NU dilingkungan PRNU Sidokepung seperti yang disampaikan ketua ISHARI NU yang baru dilantik Minggu 31/12 ( K. Mukayat ), Pungkas yasik ketua ISHARI PRNU Sidokepung.(21.30).