KONSOLIDASI PENGURUS TAKMIR MASJID NUR HIDAYAH DESA SUKOREJO MENYOSONG TAHUN 2024

SUKOREJO – Pengurus Takmir Masjid Nur Hidayah mengelar Rapat Konsolidasi Takmir Masjid Nur Hidayah (25/12) sebagai agenda akhir tahun 2023 Evaluasi program kegiatan kemakmuran Masjid dan manajemen pengelolaan ketakmiran untuk menyosong tahun 2024 menjadi yang lebih baik.

Dalam rapat konsolidasi dipimpin Agus Salim sebagai Sekretaris Takmir dan Ketua Takmir KH Anas Mahmudi. Hadir dalam rapat tersebut yaitu dari jajaran pengurus takmir, tokoh masyarakat, dan ibu-ibu srikandi masjid. Dalam mukadimahnya, Ketua Takmir Masjid Nur Hidayah KH Anas Mahmudi menyampaikan harapanya ditahun 2024 untuk kemakmuran Masjid Nur Hidayah melalui pembenahan dan peningkatan di segala seksi terutama seksi management dan peribadatan. Juga dengan  menumbuhkan kesadaran akan pentingnya memakmurkan masjid dimulai sejak dini, terutama peran para remaja, pemuda, dan generasi melenial. Kesadaran dimunculkan melalui kegiatan-kegiatan seperti sholat berjamaah, sholawatan, pengajian, dan majelis taklim. Kita giring generasi melenial agar hatinya terpaut dengan masjid. Dan juga menyampaikan ucapan terima kasih ke seluruh jajaran Pengurus takmir atas perjuangannya dan para Jamaah. Mantan kepala desa Sukorejo Heri Kustantono kepada Takmir menyampekan untuk kordinasi dengan Pemdes untuk pengajuan Bantuan Dana melalui Anggaran PAD untuk  menunjang kegiatan kemakmuran masjid atau pemiliharaan masjid. Juga harapan para Jamaah dalan forum Rapat mudah-mudahan ditahun 2024 semakin lebih baik kegiatan kegiatan kemakmuran masjid dan manajemen pengelolaan ketakmiran menjadi lebih baik. (Ramzy Aditya)