Terkini
banner add
KYAI CEMETI
kyai,cemeti,ali syaibi,ngelom,NU,Sepanjang,keramat,pesantren,ngaji,shalat,masjid

KYAI CEMETI

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

Di akhir pelaksanaan kegiatan rutin PRNU Ngelom, yaitu pembacaan shalawat Huwal Habib dan pengajian kitab Arbain Nawawiyah pada Sabtu (04/04/24), beberapa muharrik NU Ngelom nderekne Kyai Farich Basyuni menikmati kopi dan beberapa makanan di aula masjid al-Ismailiyah Megare. Ada Gus Ahmad Shofiyuddin, Gus Misbah, Gus Furqon, Mas Kevin, dan Mas Faiz yang sesekali saling bergantian menimpali –tapi seringnya menjadi sansak gojlokan daridawuh-dawuh Kyai Farich Basyuni. Perbincangan tentang ke-NU-an…

Read More

RENEW ARAH KIBLAT MUSHOLLA AL-QODAR BANJARKEMANTREN
LFNU,falak,banjarkemantren,mwcnu buduran,al-qodar,musholla,kiblat

BANJARKEMANTREN. Berada pada sebidang tanah di sebelah timur rel kereta dan Jl. Raya H.R. Mangundiprojo pada Sabtu sore (04/04/24) dilaksanakan pengukuran dan penentuan kembali arah kiblat musholla wakaf al-Qodar dusun Banjar RT 4 RW 4 desa Banjarkemantren. Rawuh tim LFNU Sidoarjo yang terdiri dari Ustadz Moch. Ma’mur, S.H.I., dan Ustadz M. Sirojul Munir, S.Kom didampingi oleh Ustadz Rojali Anas, S.H.I., sebagai Sekretaris Tanfidziyah MWCNU Buduran. Sedangkan dari pihak musholla al-Qodar ada ustadz Machfudzil Aziz yang sedari awal sudah melakukan…

Read More

TOLERAN DI JALAN
toleran,jalan raya,tawassuth,tasamuh,tawazun,i'tidal,khittah nahdliyyah,manhaj al-fikr,manhaj al-harakah

TOLERAN DI JALAN

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

 

Ketika melintasi ruas-ruas jalan tertentu dan pada waktu-waktu tertentu, terkadang menimbulkan keseruan tersendiri. Keseruan itu bukan karena jalan atau waktu, tapi oleh sebab para pengguna jalan itu sendiri. Pada persimpangan baik yang sudah dilengkapi traffic light maupun belum ada, atau jalan dengan volume pengguna jalan luar biasa padat, apalagi pada waktu dimulainya atau diakhirinya kesibukan seperti pagi antara jam 06.00 sampai 08.00 dan ketika sore pada jam 16.00-18.00, kerap menyuguhkan berbagai…

Read More

DAMARSI TUAN RUMAH LAILATUL IJTIMA’ DAN HALAL BI HALAL MWCNU BUDURAN

DAMARSI. Bertempat di masjid Al-Barokah, pada Jumat (03/05/24) dilaksanakan Lailatul Ijtima’ (LI) dan Halal Bi Halal Syawal 1445 H MWCNU Buduran dengan dihadiri oleh jajaran kepengurusan NU di tingkat MWC dan ranting se-Buduran. Sebagaimana kebiasaan LI, kegiatan khas warga nahdliyyin itu dimulai dengan pelaksanaan beberapa shalat sunnah, yaitu shalat taubat, shalat tasbih, dan shalat hajat. Adalah KH. Jalisil Ulama yang didapuk sebagai imam shalat-shalat sunnah ini. Dilanjutkan dengan pembacaan istighotsah dan doa yang langsung dipimpin oleh Rois Syuriyah MWCNU…

Read More

BER-NU ALA SUHRAWARDI AL-MAQTUL (Bagian 2)
suhrawardi al-maqtul,iluminasi,NU,haqqul yaqin,Aswaja,nahdliyyin,manhaj,jamiyah,jamaah

BER-NU ALA SUHRAWARDI AL-MAQTUL (Bagian 2)

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran.

 

Tulisan ini merupakan lanjutan dari tulisan sebelumnya berjudul Mengenal Syaikh al-Isyraq Suhrawardi al-Maqtul. Bila tulisan sebelumnya berusaha mengungkap sedikit gagasan dari Bapak Iluminasi Islam tentang pengetahuan al-haqqu al-yaqin, klasifikasi pencari kebenaran, cahaya, dan irisan pemikiran Suhrawardi al-Maqtul dengan definisi tasawuf versi Ghazalian. Maka sesi kali ini merupakan simulasi bila seandainya seseorang sekaliber Suhrawardi al-Maqtul menjadi bagian dari organisasi Nahdlatul Ulama (NU).

Pengandaian ini…

Read More

PAMOMONG DAN PAGURON: KONSEP TARBIYAH SPIRITUAL KI HADJAR DEWANTARA
Ki Hajar Dewantara,Pamomong,Paguron,Padepokan,Taman Siswa,Pendidikan,TArekat,Nasional,Indonesia,kolonial,tut wuri handayani

PAMOMONG DAN PAGURON: KONSEP TARBIYAH SPIRITUAL KI HADJAR DEWANTARA

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAD Idaroh Ghusniyah Buduran

 

“Dalam pandangan Ki Hadjar, politik tidak mampu mengubah keadaan bangsa Indonesia. Politik justru melahirkan kekisruhan yang semakin besar bagi dinamika kehidupan bangsa sebelum ada penguatan pendidikan dalam tubuh bangsa ini.”

 

Di atas adalah komentar M. Yamin atas pemikiran Ki Hadjar Dewantara, koleganya dalam Sarikat Islam pada masa perjuangan kemerdekaan. Komentar tersebut dituliskan Dr. Yuda B Tangkilisan pada tulisan…

Read More

KARAKTER PEKERJA NAHDLIYYIN: REFLEKSI MAY DAY
may day,karakter,pekerja,nahdliyyin,mei,aswaja,sosialis,marxian

KARAKTER PEKERJA NAHDLIYYIN: REFLEKSI MAY DAY

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

 

Tanggal 1 Mei menjadi momentum peringatan hari pekerja atau buruh nasional maupun internasional. Dari perspektif internasional, peringatan 1 Mei bermula dari peristiwa demonstrasi 300 ribu pekerja dari 13 perusahaan di Chicago Amerika Serikat pada 1 Mei 1886 dengan tuntutan waktu kerja lebih sedikit, gaji lebih baik, dan jaminan keamanan. Tapi pada 3 Mei 1886 demo ini berakhir ricuh dan empat demonstran mati dan mereka…

Read More

TRAGEDI POLITIK ABU MUSLIM AL-KHURASANY
jatman,matan,wathonah,tragedi,politik,abu muslim al-khurasany,dinasti,daulah,abbasiyah,umayyah,revolusi,panglima,perang,ideologi

TRAGEDI POLITIK ABU MUSLIM AL-KHURASANY

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

Kepemimpinan umat Islam pasca Baginda Rasulullah shollallahu ‘alaihi wa aalihi wa sallam intiqol ila rofiqi al-a’la terbagi pada beberapa periode. Masa Khalifah al-Rasyidin terjadi pada kurun 632 M sampai 661 M, setelahnya yang memegang tampuk kekuasaan umat Islam adalah kesultanan yang dikelola oleh dinasti atau keluarga besar. Ada beberapa dinasti dalam sejarah Islam, di antaranya ada dinasti Umayyah (661-750 M), dinasti Abbasiyah (750-1258…

Read More

MENGENAL SYAIKH AL-ISYRAQ SUHRAWARDI AL-MAQTUL (Bagian 1)
suhrawardi,al-maqtul,iluminasi,syihabuddin,al-isyraq,filsafat,tasawuf,al-ghazali,cahaya,haqqu al-yaqin,cermin,pantulan

MENGENAL SYAIKH AL-ISYRAQ SUHRAWARDI AL-MAQTUL (Bagian 1)

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

 

Khazanah ilmu pengetahuan Islam paling tidak dihiasi dengan tiga nama Suhrawardi. Ada yang disebut dengan Suhrawardi al-Maqtul, nama lengkapnya Syihabuddin Abu al-Futuh Yahya bin Habash bin Amirak al-Suhrawardi, lahir di Suhraward Iran pada tahun 1153 M dan meninggal di Aleppo Suriah pada tahun 1191 dalam usia 36 tahun. Tokoh ini meninggal karena dibunuh, sehingga belakangan lebih dikenal dengan sebutan Suhrawardi al-Maqtul….

Read More

ISLAM DI MATA MUHAMMAD ALEXANDER RUSSELL WEBB [MUSLIM KULIT PUTIH PERTAMA DI USA]
muhammad,russell,webb,muslim,amerika,jatman,matan,tarekat,spiritualitas

ISLAM DI MATA MUHAMMAD ALEXANDER RUSSELL WEBB

Oleh: Chabib Musthofa

Mudir JATMAN Idaroh Ghusniyah Buduran

 

“… bahwa saya menganut agama ini (Islam) karena saya dapati setelah mempelajarinya lama sekali secara mendalam, bahwa itulah agama terbaik, satu-satunya agama yang sesuai dengan kebutuhan spiritual dari kemanusiaan.”

“Saya bertemu dengan pendapat Mill , Huxley [Sir Jullian…

Read More